Jumat, 01 Januari 2010

Anak Pintar




Di suatu perumahan terjadi kebakaran yang sangat besar. Kebakaran itu hampir menghanguskan satu komplek perumahan.. Kebakaran tersebut berasal dari sebuah rumah milik Bu Yuni. Bu Yuni tinggal bersama anaknya. Pada saat terjadi kebakaran Bu Yuni sedang pergi ke warung sayur.. Anak Bu Yuni, yang bernama Anton, disuruh untuk menjaga rumah sendirian. Lalu datanglah para wartawan kepada Anton untuk diwawancarai.

Wartawan 1 : Anton... Apa yang sedang kamu lakukan pada saat terjadi kebakaran?


Anton : Saya sedang maen game dengan komputer saya.


Wartawan 2 : Lalu apa yang kamu lakukan setelah melihat rumahmu terbakar??


Anton : Sesuai pesam Mama, kalau ada bahaya... Saya langsung telpon polisi.


Wartawan 2 : Bagus-bagus.... Lalu kenapa saat kamu tidak cepat-cepat membukakan pintu saat petugas pemadam kebakaran datang, sehingga mereka harus mendobrak pintu rumahmu. Dan lihat... Apa yang terjadi pada rumahmu sekarang. Sebagian besar dari rumahmu telah terbakar karena pertolongan dari petugas pemadam kebakaran menjadi terhambat.


Anton : Sesuai pesan Mama juga... Kalau ada orang ketuk-ketuk pintu, jangan dibuka. Siapa pun itu!



Dongeng&lagu anak dan pendidikan anak:
http://www.lagu2anak.blogspot.com
http://www.funchildsongs.blogspot.com (english version)

0 komentar: